Minggu, April 27, 2025
BerandaBulelengHadir Ditengah Anak Panti, Pemkab Buleleng Gelar Kegiatan Outbound

Hadir Ditengah Anak Panti, Pemkab Buleleng Gelar Kegiatan Outbound

Buleleng, Laksara.id – Pemerintah Kabupaten Buleleng kembali hadir ditengah-tengah panti anak sebagai bentuk kepedulian sosial serta komitmen untuk menghadirkan ruang kebahagiaan dan pembelajaran bagi anak-anak khususnya yang ada di panti atau LKSA dengan melakukan kegiatan Outbound pada serangkaian HUT ke-421 Kota Singaraja.

Bertempat di LKSA Ananda Seva Dharma, Sabtu, (11/4), kegiatan Outbound mengundang seluruh anak panti se-Kabupaten Buleleng dilakukan selama 2 hari. Mewakili Bupati Buleleng, Asisten Administrasi Umum, Gede Sugiartha bersama OPD terkait di lingkup Pemkab Buleleng membuka kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Asisten Sugiartha menyampaikan kegiatan Outbound merupakan salah satu metode pembelajaran yang dikemas dalam bentuk permainan di alam terbuka. Outbound juga sangat bermanfaat untuk membangun karakter, meningkatkan kerja sama dan kemandirian bagi anak-anak.

Sangat tepat untuk mendukung perkembangan mental dan sosial anak-anak, khususnya anak-anak yang tinggal di panti asuhan,” ucap Sugiartha.

Asisten Sugiartha berharap, melalui kegiatan Outbound dapat memberikan suasana baru yang menyenangkan bagi anak-anak dan pengurus, sekaligus menjadi sarana pembentukan karakter dan penyegaran psikologis.

Terakhir, ia menyampaikan pesan kepada anak-anak panti bahwa mereka merupakan anak-anak yang hebat, kuat dan penuh semangat. “Jangan pernah merasa sendiri atau berkecil hati, kami semua selalu hadir untuk mendukung dan mendorong kalian agar bisa tumbuh menjadi generasi yang tangguh dan bercanda,” tutupnya.

Seperti kegiatan ini diikuti 200 anak LKSA yang dirangkaikan dengan pengukuhan forum LKSA Kabupaten Buleleng, menyerahkan bantuan sembako kepada warga kurang mampu dan menyerahkan pakaian layak pakai kepada LKSA. (LA-IN)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments