Minggu, Februari 9, 2025
BerandaGianyarAntisipasi Radikalisme dan Terorisme, Polsek Tampaksiring Gelar Sidak Duktang

Antisipasi Radikalisme dan Terorisme, Polsek Tampaksiring Gelar Sidak Duktang

Gianyar, Laksara.id – Guna mengantisipasi gerakan radikalisme dan terorisme, Polsek Tampaksiring menggelar inspeksi mendadak (sidak) penduduk pendatang (duktang). Sidak tersebut menyasar rumah kos di Banjar Mantring, Desa Tampaksiring, Gianyar. Sidak duktang dipimpin oleh Pawas Kanit Reskrim Polsek Tampaksiring, Ipda I Nengah Suardika, dengan melibatkan lima personel Polsek Tampaksiring.

Kapolsek Tampaksiring, AKP Anak Agung Alit Sudarma, Minggu (19/1/2025), mengatakan bahwa kegiatan yustisi sidak duktang dilakukan untuk mendata penduduk pendatang yang belum melaporkan diri dan meminimalkan potensi kegiatan terorisme serta radikalisme di wilayah Kecamatan Tampaksiring.

Dikatakan bahwa sidak ini menyasar orang yang tinggal di tempat kontrakan di wilayah Kecamatan Tampaksiring, termasuk pemeriksaan terhadap barang-barang berbahaya, senjata api (senpi), bahan peledak (handak), narkoba, serta surat-surat atau dokumen kependudukan. Sidak juga dilakukan terhadap usaha kos di Banjar Mantring, Desa Tampaksiring.

AKP Alit Sudarma menegaskan, dalam kegiatan tersebut tidak ditemukan indikasi keberadaan barang-barang berbahaya seperti senpi, handak, narkoba, maupun barang-barang yang terkait kelompok radikal atau teroris. (LA-IN)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments