Senin, September 16, 2024
BerandaJembranaKaro Ops Polda Bali Pantau Langsung Arus Balik Di Gilimanuk, Masuk...

Karo Ops Polda Bali Pantau Langsung Arus Balik Di Gilimanuk, Masuk Bali Harus Keadaan Sehat

Jembrana, LAKSARA.ID – Seijin Kapolda Bali Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi, S.H, didampingi Dirlantas Polda Bali Kombes Pol Wisnu Putra, SH, S.I.K, Dir Samapta Polda Bali Kombes Pol Drs. I Wayan Pinatih, M.M, Dansat Brimob Polda Bali Kombes Pol Ardiansyah Daulay S.I.K melaksanakan pemantauan langsung terkait arus balik hari Raya Idul Fitri.

Rombongan Polda Bali diterima langsung oleh Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa S.I.K, Bupati Jembrana diwakili Asisten 1 I Nengah Ledang, Gugus Tugas Covid-19 Kab. Jembrana, bertempat di ruang VIP ASDP Pelabuhan Gilimanuk. Kamis (28/5)

“Untuk arus mudik tahun ini mengalami penurunan, dan kami membuat 4 pos sekat sampai suasana arus balik, untuk menyikapi arus balik kami melaksanakan rapat koordinasi di ASDP Ketapang yang dipimpin oleh Ketua Harian Gugus Covid-19 Prov Bali, dimana terhadap para pendatang yang akan masuk Bali agar dilengkapi dengan hasil Rapid Tes Negatif, ujar Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa S.I.K.

Ia menambahkan, “Untuk menghindari adanya masyarakat yang belum dilengkapi Rapid Tes disediakan pos Rapid Test di Waterbee Gilimanuk dan KKP Gilimanuk oleh tim Gugus Jembrana. “Rapid Test untuk di Pos KKP disiapkan bagi penumpang kendaraan R4 keatas, sedangkan untuk di Pos Waterbee bagi pejalan kaki dan sepeda motor,” tutup Gede Adi.

Sementara itu Manager ASDP Gilimanuk Windra Soelistyawan mengatakan, “Guna mentaati aturan phisycal Distencing pihaknya telah berkoordinasi dengan para pengusaha kapal agar dalam pengisian muatan hanya diberikan 50 % dari kapasitas muat kapal, serta tetap mengedepankan protokoler kesehatan dalam menyikapi pandemi Covid – 19, jelasnya.

Saat di konfirmasi oleh awak media Karoops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi, S.H dalam penyampaiannya mengatakan, Guna mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) terhadap masyarakat yang ada di Bali, dan demi amannya terhadap masyarakat yang balik pasca kegiatan lebaran idul Fitri dari Jawa masuk ke Bali, seijin Kapolda Bali, kami melakukan peninjauan dilokasi pemeriksaan yang berlokasi di Waterbee Gilimanuk, kami sudah tambah personil untuk memperkuat penjagaan untuk memback up bapak Kapolres Jembrana,

“untuk dilokasi pemeriksaan akan diadakan pengecekan surat-surat sebagaimana yang sudah ditentukan oleh Gugus tugas Covid-19 dan termasuk surat – surat dari pemerintah setempat dari mana dan mau kemana, masuk ke Bali agar semua orang sehat,” ujar Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi, S.H

Ia menghimbau bagi masyarakat yang mau balik ke Bali agar mempersiapkan diri dengan surat yang sudah ditentukan oleh pemerintah dan keamanan agar perjalanan dilancarkan sampai tujuan.

Sementara guna mewujudkan satu persepsi dalam penanganan arus balik dari Jawa ke bali, Karo Ops Polda Bali Kombes Pol Djoko Prihadi, S.H beserta rombongan melanjutkan pengecekan kesiapan di Pos Pam yang menangani pengecekan kelengkapan surat-surat yang sudah di tetapkan oleh Gugus tugas Covid -19 dan dilanjutkan melakukan koordinasi ke Pelabuhan Ketapang. (010)

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments